Skip to main content

Posts

Tipe Data pada C#

Pada artikel sebelumnya, kita telah melihat bahwa variable harus dideklarasikan dengan tipe data karena C# merupakan strongly-typed language (sangat memperhatikan apa yang diketikkan), sebagai contoh string message = "Hello World!!";  string merupakan sebuah tipe data, message adalah variable , dan " Hello World " berupa nilai yang dikandung oleh variable message . Tipe data memberitahukan compiler seperti apakah nilai sebuah variable yang dapat ditampung oleh variable . C# menyertakan berbagai macam tipe data built-in untuk berbagai macam data, contoh, String, number, float, decimal, int, dan lain sebagainya. Setiap tipe data menyertakan seberapa banyak nilai yang dapat ditampung. Sebagai contoh, tipe data int dapat menampung nilai diantara -2,147,483,648 sampai 2,147,483,647. Tipe data bool hanya dapat menampung sebanyak dua nilai - true atau false . Berikut daftar tipe data yang tersedia di C# Alias .NET Type Type Size (bits) Range ...

Program Pertama

Pada post pertama ini, kita akan membuat sebuah program " Hello Word " ( well , cuma menampilkan text yang bertuliskan "Hello Word sih...). Oke, sekarang ayo kita membuat programnya. Oh, sebelum memulai membuat programnya, buka terlebih dahulu aplikasi Visual Studionya. Klik File → New Project → Console Application . Berikan nama project yang sesuai kemudian klik OK . Belum punya Visual Studio? download aja di sini . Pilih versi yang community ya.Nah, mari lihat kode program di bawah: Kode di atas akan dijelaskan melalui gambar di bawah Setiap aplikasi .NET ( C# , F# , VB , dll)  membutuhkan referensi namespace yang sesuai dengan menggunakan keyword " using " contoh: using System; . Deklarasikan namespace untuk class yang sedang digunakan menggunaka keyword " namespace " contoh: namespace TutorialCSharp . Kemudian kita mendeklarasikan class menggunakan keyword class : class Program . Method Main() merupakan method yang merupakan...

Variable Pada C#

Pada artikel program pertama , kita telah mendeklarasikan variable yang bernama " message " seperti gambar di bawah Pada gambar di atas, message merupakan nama dari variable yang menyimpan nilai " Hello World!! ". Variable tersebut bertipe string (teks). Pada bahasa pemograman C# , variable selalu didefinisikan dengan tipe data. Pendeklarasian variable dapat dilihat di bawah [tipe data] [nama variable ]; atau [tipe data] [nama variable ] = [nilai]; Sebuah variable dapat dideklarasikan dan diinisialisasikan nanti atau dapat juga pada saat yang bersamaan. pada contoh berikut, merupakan contoh dari pendeklarasian dan penginisilisasikan nanti Dan, pada contoh berikut merupakan contoh pendeklarasian dan penginisialisasikan pada saat yang sama Variable dapat juga dideklarasikan dan diinisialisasikan dengan variable lainnya secara bersamaan dengan memisahkannya dengan koma (,) dan harus dengan tipe data yang sama Nilai dari sebuah variabl...

Class Pada C#

Class pada bahasa pemograman dapat diumpakan sebagai blueprint dari sebuah objek. Dalam dunia nyata, setiap objek memiliki warna, bentuk, dan fungsinya masing-masing. Sebagai contoh, sebuah mobil mewah. Sebuah mobil mewah merupakan class yang memiliki karakteristik yang spesifik. Seperti warna, kecepatan, bentuk, interior, dan lain sebagainya. Setiap perusahaan yang membuat mobil yang memenuhi kriteria tersebut merupakan objek dari class mobil mewah. Sebagai contoh, mobil-mobil yang dibuat oleh BMW, lamborghini, jaguar adalah objek dari class mobil mewah. "Mobil mewah" adalah class dan setiap mobil-mobil merupakan objek dari class mobil mewah. Seperti halnya penjelasan di atas, dalam object oriented programming ( OOP ), sebuah class mendefinisikan properti-properti tertentu, fields tertentu, even-even tertentu, method , dan lain sebagainya. Sebuah class mendefinisikan berbagai macam data dan fungsi dari objeknya. Class pada C# membolehkan kita untuk membuat sendi...